Simeulue, Relasipublik.Com.- Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan terus dilakukan Babinsa Posramil 07/Teupah Barat, Kodim 0115/Simeulue, Kopda Ahmad Rison menyisir tempat usaha di sepanjang pantai Lantik sebagai objek wisata masyarakat di Desa Lantik, Kecamatan Teupah Barat, Kabupaten Simeulue, Minggu(29/11/2020)
Pembina wilayah teritorial dari TNI-Polri ini memberikan imbauan kepada pemilik usaha serta pengunjung untuk mematuhi protokol kesehatan yang sudah ditetapkan pemerintah sebagai langkah untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19.
“Sebagai bagian dari tim satgas percepatan penanganan covid 19 akan terus melakukan penegakan disiplin di wilayah tugasnya. Hal ini dilakukan agar apa yang kita harapkan, yakni bisa kembali beraktifitas secara normal tanpa ketakutan atau khawatir terjadi penularan wabah virus covid 19,” kata Kopda Ahmad Rison.
Karena itulah, Babinsa selalu mengimbau dan meminta masyarakat yang ditemui agar menggunakan masker, selalu menjaga jarak dan mencuci tangan sebelum atau sesudah beraktifitas. (H)